6.05.2009

Ada banyak cara untuk Cari Uang. Kalau dikelompokan mungkin bisa menjadi 3 cara saja.
- Yang pertama dengan bekerja
- Kemudian dengan ber-Bisnis
- Terakhir dengan ber-Investasi

Ketiga cara tersebut bisa dilakukan secara offline maupun online. Kalau dulu mungkin hanya dilakukan secara offline. Namun di jaman “internet” seperti sekarang ini, kita mudah sekali menemukan peluang men-cari uang secara online.

Di bawah ini adalah beberapa jenis peluang mencari uang di internet, smoga bisa memberi informasi dan inspirasi bermanfaat bagi teman2 netter:

1. Kerja Online
Intinya sama saja dengan kerja offline/pekerjaan biasa pada umumnya. Bedanya kita tak perlu bermacet2 di jalan, waktu kerja kita sendiri yang atur jadi lebih fleksibel, tapi kita butuh dana juga tentunya untuk koneksi internet.
Lalu bagaimana kita mendapat penghasilan? Kita pasti dibayar disini, syaratnya ya Cuma satu, kita harus bekerja. Kita kerja, kita dibayar. Tidak ada resiko, spekulasi, analisis pasar, mencari downline, dsb seperti pada bisnis online.
Beberapa contoh kerja online:
- Tidak butuh skill: typist(juru ketik), input data, pasang iklan, dll
- Butuh skill(keahlian): jasa pembuatan web, sewa hosting, programming, design, dsb.

2. Bisnis Online
Bisnis yang dikerjakan secara online, beberapa jenis bisnis online:
a. Bisnis Gratisan
Tipe bisnis ini cocok sekali bagi pemula yang masih takut merugi. Sebab tidak perlu membayar sepeserpun. Tapi jangan salah , biarpun gratis bisa juga lho memberikan keutungan besar. Asal tahu dan paham tekniknya. Contoh bisnis ini: PTC, PTR, Adsense, dll.
b. Reseller
Yaitu kita menjual produk orang lain. Keuntungan kita dapat dari tiap penjualan yang kita hasilkan(biasanya 50%). Semakin banyak penjualan, keuntungan juga makin besar. Untuk menjadi reseller bisa gratis/tanpa biaya atau minimal harus membeli produk nya dulu, yang akan dijual ulang. Tipe bisnis ini cukup mudah dijalankan, karena tidak perlu punya web penjualan dan produk sendiri. Untuk sukses menjadi reseller kuncinya satu: pandai berpromosi
c. MLM online
Kebanyakan bisnis MLM online berasal dari bisnis MLM offline yang meng-online-kan dirinya untuk memperluas pasar. Bisnis ini hampir sama dengan reseller. Kesamaannya: sama2 menjual produk. Perbedaannya: penghasilan yang didapat tidak hanya dari aktif income(merekrut/menjual), tapi juga dari pasif income(bonus jaringan). Ciri khas lain dari MLM adalah adanya kewajiban tutup poin(tupo) atau belanja bulanan, biasanya keuntungan besar bisnis MLM justru dari sistem tupo-nya.
d. Bisnis pulsa
Salah satu bisnis online favorit saya, karena produknya memang sangat dibutuhkan semua orang, yaitu apalagi kalo bukan PULSA. Jadi ada 2 keuntungan dari ber-bisnis pulsa: 1. Kemudahan mengisi pulsa sendiri, 2. Keuntungan berkelanjutan dari bisnisnya. Bisnis pulsa online kebanyakan memakai sistem MLM dan jaringan, walaupun ada juga yang tidak(Cuma jualan). Bila ingin keuntungan besar dan tetap sebaiknya pilih bisnis pulsa yang memakai sistem jaringan.

3. Investasi Online
Bersambung ke postingan berikutnya ya..^^

Bagaimana teman2? Tertarik men-cari uang di internet? Yang perlu kita tanamkan dalam mindset kita adalah, bisnis online tak semudah membalikan telapak tangan. Jadi kalau kita melihat penawaran bombastis, spektakuler, mutakhir, bla3.. di Internet yang seolah2/terang2an mengatakan bisnis online itu mudah tanpa perlu usaha, kita perlu hati2 dan jangan mudah percaya. Bisnis online memang mudah kita otomatis kan dan potensi penghasilannya juga luar biasa. Namun semua itu perlu usaha, pengalaman, dan pengorbanan.

Tapi walaupun begitu, cari uang online tetaplah peluang bagus untuk mendapat penghasilan, jadi apa salahnya kita coba?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar